Kampanye Perdana PDI Perjuangan Kota Manado Unjuk Kekuatan

Manado, IndikatoraPublik.com – PDI Perjuangan Kota Manado menggelar kampanye perdana di lapangan Malvinas Paal IV Kecamatan Tikala, Jumat (5/1/2024).

Kampanye dihadiri ribuan massa PDIP dapil Tikala – Paal Dua yang dipimpin langsung oleh Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Kota Manado dr. Richard Sualang.

Bacaan Lainnya

Ini menunjukkan bahwa militan para kader dan simpatisan PDIP Kota Manado masih terbilang kuat dan eksis

Para kandidat caleg dari PDI Perjuangan Kota Manado dapil Tikala Paal Dua saling menguatkan dengan pemaparan program – program demi memenangkan pemilihan presiden dan legislatif 2024.

Ketua PDIP Manado, dr, Richard Sualang dalam pidato politiknya mengatakan PDIP harus memenangkan Ganjar dan Mahfud di Kota Manado

“Ayo kita satukan kekuatan kita menangkan Ganjar dan Mahfud sebagai presiden dan wakil presiden Indonesia,” kata Richard Sualang.

Ia pun menambahkan, dengan kemampuan para Caleg yang ada, PDI Perjuangan harus menang.

“Apalagi saya lihat ada caleg-caleg produktif yang siap membangun aspirasi masyarakat, memperhatikan wong cilik,” ujarnya.

Dia menegaskan, program partai PDI Perjuangan sangat mencerminkan kredibilitasnya.

“Dengan pendidikan yang bersifat digitalisasi bagi kaum pelajar serta menumbuhkan kekuatan ekonomi UMKM,” jelas Richard sualang.

Dalam kampanye tersebut, menghadirkan Caleg dapil Tikala-Paal Dua dengan menjagokan 7 kandidat yang handal dan patut diperhitungkan.

Seperti Dra. Altje Dondokambey M.Kes APT, yang dalam orasinya membakar semangat simpatisan partai berlambang kepala banteng yang hadir dalam kampanye tersebut.

“Kita tidak usah takut dalam mengambil sikap dan kalian harus lihat siapa yang akan memperjuangkan, itulah PDIP dan yang terpenting adalah kita bisa berbangga PDIP sudah berbuat dalam membangun bagi masyarakat yang lebih baik,” ungkap Aaltje Dondokambey.

Lebih dalam, Caleg nomor urut 1 dapil Tikala – Paal Dua itu menegaskan agar jangan merasa ragu dengan PDI Perjuangan.

“Karena PDIP akan selalu di hati masyarakat dan ini sudah teruji,” tegas Aaltje Dondokambey.

Hadir juga dalam kampanye tersebut, caleg DPRD Manado, diantaranya, Hengky Kawalo, Jeane Sumilat, Franklin Tamara, Jimmy Gosal, Christy Masengi, juga caleg DPRD Sulut dapil Kota Manado, Irene Golda Pinontoaan, Jeane Laluyan, Apriano Ade Saerang, Donald Philip Rompas, serta seluruh pengurus DPC PDIP Kota Manado dan simpatisan.

(Isnu)

Pos terkait